Persiapan yang harus dilakukan saat akan menjadi public speaker adalah diantaranya mempersiapkan alat yang akan digunakan. Artikel sebelumnya menjelaskan mengenai alat microphone atau mic.
Sebenarnya masih ada alat bantu lainnya yang harus dipersiapkan seperti In Focus, sound system, dan lain-lain.
Karena peran alat bantu akan sangat efektif bila kita mampu memaksimalkan
penggunaannya. Jika tidak maka akan semakin buruk.
Alat bantu yang biasa digunakan oleh pembicara:
1. Mimbar
Dengan meja miring bisa berguna untuk tempat meletakkan T-card kita. Saat kita berdiri di atas mimbar, jangan mencengkeram tangan di sisi mimbar karena akan terlihat oleh audience
bahwa kita sedang gugup.
2. Mikrofon
Ini digunakan jika audience banyak dan tempat luas. Tapi jika audience
sedikit dan ruangan sempit maka tidak menggunakan mic juga tak apa.
Mic dengan berbagai jenis telah dibahas di artikel sebelumnya. Ada mic satu arah
yang hanya bisa menangkap suara dari satu arah, biasanya dari bagian depan mic, Mic berbagai arah yang digunakan di studio musik ataupun konser dan pagelaran musik. Mic
ini bisa menangkap suara dari arah manapun dalam batas wajar. Lalu ada Mic kabel yang disambungkan ke amplifier. Mic seperti ini tidak bisa
mobile kalau diletakkan dengan standing mic, ada juga jenis Mic clip on yang disematkan di pakaian kita biasanya transmitternya disematkan di
ikat pinggang kiri, kanan atau belakang dan Mic genggam atau wireless mic, yaitu mic yang tidak menggunakan kabel. Di dalamnya ada transmitter dengan antena pendek
terjuntai ke bawah. Biasa digunakan untuk sesi tanya jawab karena mudah
diedarkan.
3. Flip charts (lembaran kertas)
Papan yang dilengkapi dengan lembaran kertas kosong, halamannya dilem
atau diikat bersama di sebelah atas, digantung di kuda-kuda (easle). Bila sudah
menggunakan 1 halaman penuh maka bisa dirobek atau dilipat ke arah atas
belakang. Bisa juga kita siapkan dulu sebelum presentasi dengan menulis pakai
pensil tipis, nanti saat presentasi akan ditebalkan dengan spidol. Hati-hati jangan tembus spidolnya karena akan
tembus ke halaman berikutnya.
Keunggulan Flip Chart :
- Sangat fleksibel
- Dapat persiapkan bahan di flip chart sebelum presentasi
- Bisa kembali ke halaman sebelumnya jika diperlukan untuk refresh atau menyobek dan menempelkannya di dinding
- Bisa diletakkan di mana saja
- Biaya murah
Namun memiliki kelemahan:
- Sukar terbaca karena berupa tulisan tangan
- Pembicara terkadang memunggungi audience saat menulis
- Ketika menulis kita akan berhenti bicara sehingga mengganggu ritme
- Perlu spidol khusus
4. Board (papan tulis)
Ini sangat efektif untuk berdiskusi atau menjelaskan informasi kepada audience yang jumlahnya relatif terbatas.
Keunggulan board :
- Fleksibel
- Dapat melakukan koreksi seketika dengan menghapus
- Tanpa biaya, hanya beli spidol
Kelemahan board :
- Sukar terbaca karena tulisan tangan
- Pembicara sering memunggungi audience ketika menulis
- Jika sudah penuh harus siapkan penghapus
5. E board
Ini memiliki motor elektrik yang bisa menggulung layar dan menampilkan
bagian lain yang bersih. Papan juga dihubungkan dengan printer kecil sehingga
hanya sekali sentuh bisa mencetak informasi yang terdapat pada papan tersebut.
E board tidak cocok digunakan untuk audience yang lebih dari 15 orang.
Keunggulan Eboard :
- Fleksibel
- Koreksi dapat dilakukan tanpa penghapus
- Lebih unggul dari flip chart dan whiteboard
- Dapat langsung mencetak hasil yang ditulis di papan
Kelemahan Eboard :
- Hanya tulisan tangan
- Pembicara memunggungi audience
- Hasil cetak dipengaruhi tulisan tangan
- Mengeluarkan bunyi yang cukup keras saat proses menggulung
6. Overhead Projector (OHP)
Kotak yang dilengkapi dengan lampu yang bisa memancarkan gambar dari
transparansi atau bahan yang tembus pandang. Kehadiran OHP sekarang sudah
digeser oleh LCD.
Keunggulannya :
- Cepat, dapat dibuat pada mesin fotocopy atau printer laser
- Tampilan tetap jelas meskipun ruangan terang benderang
- Dapat dioperasikan dengan cepat dan mudah diubah
Kelemahannya :
- Kualitas buruk jika tulis tangan
- Warna hitam putih jika menggunakan mesin hitam putih
- Penggantian secara manual bisa mengganggu
- Kipas pada proyektor biasanya berisik
- Proyektor harus dinyalakan dan dipadamkan bila informasi tidak relevan
- Transparansi sangat peka pada sidik jari dan mudah kotor
7. Laptop atau notebook
Komputer portabel yang sangat mudah dibawa. Sangat penting digunakan
untuk mendesain dan memberikan presentasi kepada audience. Notebook adalah
pasangan yang tepat dari LCD. Materi presentasi yang akan ditayangkan berasal
dari program pada notebook yang kemudian dikoneksikan ke proyektor LCD untuk
diteruskan ke screen.
8. LCD
Ini adalah pengganti OHP. Mudah digunakan, dioperasikan dan kualitas
gambarnya baik .
Keunggulan LCD :
- Memproyeksikan gambar secara langsung dari notebook atau PC
- Menghemat biaya pembuatan transparansi
- Tampilan gambar lebih hidup dan berwarna
Kelemahan:
- Harus disandingkan dengan notebook/laptop/PC
- Kalah dengan sinar lampu
9. VCD/DVD
Ini sudah menggeser penggunaan video player.
Keunggulan:
- Tersedia dalam ukuran kecil
- Menggunakan kepingan CD
- Harga tidak terlampau mahal
Kelemahan:
- Kepingan mudah dikopi
- Ada tipe tertentu yang tidak bisa membaca format
10. Layar/screen
Ini diperlukan untuk mendukung presentasi. Jika hendak memberikan
presentasi menggunakan multimedia harus tersedia LCD dan screen/ layar.
11. Wireless presenter
Jika menggunakan alat ini anda tidak perlu stand by di depan notebook.
Anda mengoperasikannya dari jarak jauh sehingga gerakan anda tidak monoton.
Anda bisa berinteraksi dengan audience.
Keunggulan :
- Terdapat pointer laser
- Mudah untuk mengoperasikannya
- Jarak jangkauannya sangat jauh
- Berfungsi sebagai pengganti mouse
- Dapat berfungsi sebagai timer
Kelemahan:
- Dari sisi harga masih relatif mahal
12. KERANGKA ACUAN (HANDOUT)
Ini adalah alat yang dibagikan kepada audience sebagai bagian dari
presentasi. Di Amerika, survey menunjukkan format apa yang dipilih untuk
digunakan presentasi yaitu handout, slide OHP, presentasi multimedia.
Lalu kapan
handout dibagikan? Jika dibagikan sebelum presentasi perhatian audience tidak
lagi ke pembicara. Makanya isi handout tidak perlu terlalu lengkap, lebih baik
singkat saja atau berisi point penting dari pembicaraan kita.
Jika berupa buku
maka sediakan kolom untuk catatan yang akan diberikan oleh kita. Jika dibagikan
pada saat presentasi berlangsung, bisa terjadi gangguan berupa suara berisik.
Jika handout hanya beberapa lembar, ada baiknya dibagikan pada saat sedang
berlangsung pembicaraan dan kita bisa melanjutkan pembicaraan sampai semua
audience terima handout. Banyak pembicara membagikan handout pada akhir atau
setelah selesai bicara. Ini maksudnya adalah agar peserta bisa menggunakan
handout untuk mereview materi di luar tempat atau sebagai bahan dokumentasi.
13. HADIAH (GIFT, BONUS)
Ini adalah alat untuk menarik audience. Kita bisa memberikan gift berupa
souvenir, sticker, buku, dll. Lontarkan pertanyaan ringan kepada audience jika
bisa menjawab dengan benar akan diberikan hadiah.
14. PERANGKAT DOKUMENTASI
Presentasi adalah momen yang sangat khusus bagi pembicara dan audiencenya
maka perlu didokumentasikan. Alat dokumentasi yang sering digunakan sekarang
ini adalah:
- Kamera digital
Lebih murah, mudah, praktis dan dapat disimpan dalam memori dengan hasil
yang baik
- Kamera recorder
Bisa menyimpan lengkap sehingga materi presentasi dapat diputar berulang
oleh audience
Alat
tersebut semua sangat membantu kita dalam persiapan presentasi. Oleh karena itu
minimal satu jam sebelum acara kita sudah tiba di tempat acara agar bisa
mengecek apakah alat berfungsi dengan baik.
Ok..semoga info ini bermanfaat. Silakan hubungi Of Course 087889060893 untuk mengetahui lebih lengkapnya.
0 komentar:
Post a Comment